Saturday, May 4, 2013

Bagaimana cara menyembuhkan penyakit fertigo?





APA ITU VERTIGO ?




penyembuhan vertigo
apa itu vertigo (bukan fertigo ya ^^). Vertigo itu suatu keadaan dimana seseorang itu tidak bisa berdiri sempurna, ia akan selalu merasa terjatuh saat akan berjalan, bahkan yang berat, seseorang itu akan merasa bahwa bumi ini berputar cepat hingga ia tidak berani untuk membuka mata sendiri. Ia tidak merasakan sakit berdenyut di kepalanya, yang ia rasakan adalah ‘pusing’. Pusing sampai tujuh keliling, itulah istilah vertigo.   


 
pengobatannya bagaimana? harus disesuaikan dengan penyebabnya.
Untuk bisa mengetahui penyebab vertigo itu, harus memeriksakan diri ke dokter karena banyaknya penyebab tersebut.

1. Penyebab paling banyak justru adalah functional vertigo, artinya vertigo yang terjadi karena gangguan fungsional tubuh, misalnya tidak makan, kurang tidur, stress, atau gejala penyakit kencing manis dan hipertensi.

2. Penyebab yang jarang biasanya ada kerusakan pada keseimbangan sentral tubuh yaitu telinga, dimana telinga seorang tersebut mengalami gangguan, kenapa? karena di dalam telinga terdapat tulang yang berfungsi sebagai alat keseimbangan (human gyroscope) yang disebut dengan vestibulum atau rusaknya persarafan nervus vestibularis.       

Pengobatannya? sesuai dengan penyebabnya, cukup obati penyebab, maka vertigo akan sembuh, sedang jika penyebab kedua, ada baiknya konsultasi dengan dokter sp THT atau dokter SpS.

No comments:

Post a Comment